Haus dan dahaga telah sirnalah sudah berkat pertemuan dengan saudara se-ruhani di pagi hari yang cerah untuk menyambut dengan suka cita Hari Raya Idul Adha 1435 H. Walaupun nampak jelas dan nampak nyata pelaksanaan shalat Ied di laksanakan di Madrasah, jalan raya dan rumah warga tetapi kami tetap menyambut hari raya Idul Adha dengan khidmat dan suka cita. Pelaksanaan shalat Ied tidak di laksanakan di Masjid, karena Masjid Al-Fadhal Wanasigra masih dalam tahap renofasi. Bagaikan setetes embun sejuk yang meresap ke dalam hati, seiring dengan munculnya sinar matahari yang menghangatkan tubuh setelah kami mendengar Khootbah Idul Adha yang di sampaikan oleh Mln.Mubarak Achmad yang berkaitan dengan "Falsafah Shalat Idul Adha". Jemaat Ahmadiyah Wanasigra Pusat yang mengikuti shalat Ied sekitar 600 orang. Dalam pelaksaan Idul Adha telah di umumkan anggota Jemaat yang mendapatkan berkah untuk berqurban sebanyak 28 orang, pelaksanaan pemotongan hewan qurban di laksanakan di lapangan bola voli Wanasigra.
Semoga di hari raya Idul Adha ini kita mendapatkan berkah yang berlimpah, bercermin dari pengalaman yang pernah di alami oleh Jemaat Ahmadiyah Wanasigra Pusat berupa cobaan dengan datangnya sekelompok ormas intoleran yang menyerang pada tahun 2013 kemarin. Marilah kita bersama melangkah maju untuk menyongsong masa depan yang lebih baik. Aamiin
(Usama Ahmad Rizal)
0 komentar:
Post a Comment